Pembukaan dan Pembekalan KKN Angkatan ke-IV Institut Parahikma Indonesia

Pembukaan dan Pembekalan KKN Angkatan ke-IV Institut Parahikma Indonesia

Kamis, 27 April 2023, Insitut Parahikma Indonesia mengadakan Pembekalan KKN bagi mahasiswa Angkatan ke-IV periode 2022/2023. Kegiatan ini diselenggarakan oleh pihak LP2M Institut Parahikma Indonesia yang dipimpin oleh Ahmad Ardilla Rahman, S.Pd., M.Ed yang berkoordinasi dengan panitia KKN.

Di angkatan ke-IV ini, yang mengikuti KKN adalah dari prodi Manajamen Pendidikan Islam (MPI) sebanyak 17 mahasiswa, Tadris Bahasa Inggris (TBI) sebanyak 19 mahasiswa, Pendidikan Agama Islam (PAI) 17 mahasiswa, dan Ekonomi Syari’ah (EKSYAR) sebanyak 33 mahasiswa. Kuliah Kerja Nyata ini berlangsung mulai dari hari pelepasan pada tanggal 29 April dan berakhir pada tanggal 28 Mei 2023.

Pada saat pembukaan pembekalan KKN tersebut, turut hadir Pimpinan Pon-pes Bukit Hidayah Malino, Kelurahan Bulutana, Bapak H. Ghazali dan Sekeretaris Kelurahan Bulutana, Bapak Ramli Ruddin. Berhubung Rektor Institut Parahikma Indonesia sementara bed rest karena kurang sehat, maka diwakili oleh Warek 2, Bu Nurwahida, S.Pd. MA., TESOL untuk membuka acara. Beliau juga menyampaikan apresiasi dari tertimoni yang disampaikan oleh pimpinan pondok Bukit Hidayah Malino bahwasanya 3 tahun berturut-turut mahasiswa IPI dikenal memiliki adab yang baik dan memberi dampak selama KKN.

Lokasi KKN antara lain Pon-pes Bukit Hidayah Malino Desa Bulutana Kec. Tinggi Moncong , Pon-pes At-Tarbiyah Desa Lauwa Kec. Biringbulu, Pon-pes Sultan Hasanuddin Desa Paraikatte Kec. Bajeng, Pon-pes Pendidikan Ma’arif NU Jabal Rahmah Desa Sapaya Kec. Sapaya, Pon-pes PWQ Pangkep Kel. Mappasaile Kec. Pangkajene, Pon-pes Mambaul Ulum Desa Tompobalang, Kec. Bantimurung, dan IPI Gowa.

Adapun materi pembekalan yang diberikan pada mahasiswa adalah materi soft skill, spiritual skill, problem solving oleh Pak Mansyur, S,Pd.I., M.Pd.I, materi public speaking oleh Bu Nurfajri Ningsih, S.Pd., M.Pd, materi Komunikasi dan Adab oleh Pak Baso Akib, S.Kom., MA, dan materi instrumen KKN, laporan akhir KKN (individu dan kelompok) oleh pihak LP2M. Selanjutnya, arahan Dosen Pendamping Lapangan (DPL) dipenghujung acara.

Dari keseluruhan materi yang disampaikan, diharapkan seluruh mahasiswa memahami dan mempraktekannya di lapangan. Sebelum ISHOMA, pihak LP2M, membagi kelompok dan membagikan rompi KKN.

Bersama DPL masing-masing kelompok, para mahasiswa melakukan brainstorming terkait planning kegiatan apa saja yang akan dilakukan. Berdasarkan potensi desa, diharapkan seluruh mahasiswa memberi konstribusi terbaik diberbagai bidang. Diantaranya adalah kegiatan kelompok dan individu, seperti bakti sosial, pelatihan/training, seminar beasiswa, pengadaan lomba, penyuluhan, mengajar Bahasa inggris atau mengaji, dan beraneka ragam kegiatan yang memberi manfaat di wilayah masing-masing.

Penulis:

Nur Anjani Putri

Rapat Koordinasi Bersama Pucuk Kepemimpinan Baru Institut Parahikma Indonesia

Rapat Koordinasi Bersama Pucuk Kepemimpinan Baru Institut Parahikma Indonesia

Sejak berdirinya Institut Parahikma Indonesia di tahun 2016, dibawah kepemimpinan rektor sebelumnya, kampus ini terus berbenah menjaga kualitas SDM serta meningkatkan sarana dan prasarana institut. Pasca pergantian pucuk kepemimpinan Prof. Azhar Arsyad, M.A melalui berbagai pertimbangan matang, Aisyiyah mengambil alih nahkoda kepemimpinan dengan dilantiknya rektor baru yakni Dr. Nurhayati Azis, SE.,M.Si,. Pelantikan tersebut diadakan pada hari Kamis silam, 6 April 2023 di Gedung Serbaguna Aisyiyah Sul-Sel.

Di hari Senin, 18 April 2023, Institut Parahikma Indonesia di bawah estafet pucuk kepemimpinan yang baru melaksanakan rapat koordinasi tata kelola kampus dalam upaya pembenahan tugas pokok dan fungsi stakeholders dalam masa transisi pasca pergantian yayasan dan rektor.

Rapat tersebut dipimpin oleh Prof. Dr. Muh. Yaumi, M.Hum (Wakil rektor 1) dan juga dihadiri oleh Prof. Gagaring Pagalung yang lebih akrab disapa Prof. Gary. Selain berkenalan dengan para dosen Institut Parahikma Indonesia, Ketua BPH UNISMUH ini memberi penguatan kelembagaan, pemberdayaan SDM secara internasional, strategi promosi mahasiswa, dan penguatan akreditasi.

Rektor Institut Parahikma Indonesia, Dr. Nurhayati Azis, SE.,M.Si, yang juga merupakan Ketua PWA Sul-Sel periode 2010-2015 dan 2015-2022 menganalisis akan berlangsungnya beberapa program unggulan sebagai rencana besar dalam penguatan kelembagaan bersama seluruh dosen dan pihak birokrasi kampus.

Bu Rektor Institut Parahikma Indonesia, masa jabatan 2023-2027, berkomitmen untuk bersinergi bersama stakeholder yang ada serta seluruh sivitas akademika untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan sehingga dapat menghasilkan mahasiswa dan alumni yang berkualitas, berdaya saing kompetitif dan mendunia. Dengan kapasitas SDM dosen yang mumpuni, rektor IPI senantiasa memberikan support untuk maju dan optimis menjadikan Institut Parahikma Indonesia suatu saat menjadi universitas ternama.

Dalam rapat tersebut, ketersediaan SDM dan sarpras juga dipantau untuk dibenahi sedikit demi sedikit. Saat ini, Institut Parahikma Indonesia sudah memiliki 3 fakultas, antara lain Fakultas Tarbiyah dan Keguruan yang didalamnya terdapat prodi Tadris (pendidikan) Bahasa Inggris, Manajemen pendidikan islam, dan Pendidikan Agama Islam. Sementara di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam ada prodi Ekonomi Syariah, dan di Fakultas Hukum ada prodi Hukum tata negara. Akan menyusul beberapa prodi baru untuk dibuka dimasa yang akan datang dan tentunya berorientasi menuju terbentuknya universitas.

Penulis:

Nur Anita Ramadhani