TAGS: kegiatanukm

pentas seni pertama al jazeerah

Launching dan pentas perdana UKM seni dan budaya Aljazeera Institut parahikma Indonesia ini di adakan Jumat 9 November 2018, berlokasi di gedung Al-Mubarakah kampus II Institut Parahikma Indonesia berjalan dengan lancar dan amat meriah. Acara ini di hadiri oleh beberapa perwakilan-perwakian UKM  seni sekota Makassar dan bekerjasama dengan Estetika UIN Alauddin dan Bangku Pelosok.

Kegiatan ini merupakan ajang peresmian dan pengenalan unit kegiatan mahasiswa di insitut parahikma Indonesia. UKM Al-Jazeera diharapkan menjadi wadah untuk menyalurkan bakat dan minat mahasiswa/i IPI khususnya di bidang seni dan budaya yang tidak hanya unggul dalam bidang akademik,  namun juga dapat berprestasi dan berjiwa seni tinggi. Selain itu, event ini tidak terlepas dari binaan  pembimbing UKM, yakni Faturrahman.

Parman selaku ketua panitia dan ketua UKM ini menyampaikan, “UKM al-jazeera ini dibentuk 16 November 2017. Berorientasi pada pengembangan bakat dan minat mahasiswa-mahasiswi dalam bidang Musik, puisi, dan seni tari. Al jazeera,  bermakna padang yang luas layaknya lahan, yang digunakan bercocok tanam, maksudnya UKM al jazeera sebagai media untuk menorehkan ide-ide kreatif mahasiswa. Lambang al-jazeera yang berbentuk labirin,  bermakna untuk mencapai tujuan harus melewati jalan berlika-liku bak labirin”. “Acara launching dan pentas perdana ini pula bertujuan memperkenalkan UKM seni al-jazeera yang dimiliki oleh institut parahikma Indonesia. Adapun tujuan dari ukm aljazeera ini adalah untuk menggali potensi mahasiswa, mengembangkan seni,  dan berpartisipasi kegiatan seni”, tambahnya.

suasana peresmian ukm aljaazerah

Acara ini, juga  dihadiri langsung oleh Ibu Nurul haeriyah S.E, M. Pd., selaku wakil rektor III bidang ke mahasiswaan IPI. Beliau membuka sekaligus meresmikan UKM al-jazeerah IPI. Tak lupa pula beliau menyampaikan permohonan maaf dari bapak ketua yayasan Parahikma Indonesia,  Prof. Dr. Azhar arsyad MA. yang tidak sempat berhadir karena urusan mendadak di Jakarta. Warek II beserta beberapa civitas akademika IPI, para tamu dari luar IPI, dan beberapa mahasiswa/i IPI turut memeriahkan dan antusias mengikuti acara ini hingga akhir.

peresmian ukm aljaazerah

Dengan diresmikannya UKM seni dan budaya ini, diharapkan mahasiswa/i dapat menyalurkan bakat dan meraih prestasi, dalam bidang seni dan budaya, mewakili IPI kedepannya, serta dapat bersinergi dengan UKM-UKM seni dari berbagai kampus di Indonesia, serta menjaga, dan melestarikan seni dan budaya yang ada di Indonesia utamanya di Sulawesi selatan.

Oleh: Rahmat Fauzan (UKM JPC)

Author

Perjalanan ribuan mil dimulai dengan satu langkah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

13 − six =

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.