
Upgrading Pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam (HMPS PAI) IPI
Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) adalah salah satu program studi yang baru diadakan tahun lalu. Namun hal tersebut bukanlah penghalang bagi prodi ini untuk terus berkarya dan mengasah diri dalam menjemput peluang cerah di masa depan. Setelah raker seluruh dosen prodi PAI dan pelantikan pengurus HMPS prodi PAI baru, maka penting kiranya untuk mengembangkan skill dan manajemen seputar kepengurusan atau organisasi.
Olehnya itu, Upgrading Pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam (HMPS PAI) Institut Parahikma Indonesia ini dipandang urgent untuk dilaksanakan. Kegiatan Upgrading pengurus tersebut diikuti oleh seluruh Pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam (HMPS PAI) Institut Parahikma Indonesia.
Kegiatan upgrading pengurus ini bertemakan “Menumbuhkan semangat kepengurusan yang berkarakter, berakhlaq dan berjiwa kepemimpinan”. “Kepengurusan Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam (HMPS PAI) harus memiliki semua komponen ini, mahasiswa Pendidikan Agama Islam adalah simbol pendidikan karakter dan pembentukan akhlaq. Olehnya itu, mari kita sama-sama membangun HMPS PAI ini menjadi wadah organisasi yang selalu bermanfaat bagi semua”, ujar Nurul Ainulhaq Tiara Putra dalam sambutannya selaku Ketua Panitia dalam kegiatan yang diadakan pada Jum’at, 12 April 2019, di kampus 1 Institut Parahikma Indonesia Paccinongan, Gowa..
Irfan selaku Ketua Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam (HMPS PAI) menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan kemampuan teman-teman pengurus dalam menjalankan kepengurusan selama setahun kedepan. Saya harapkan kerjasama positif dari seluruh teman-teman pengurus untuk lebih mengembangkan lagi HMPS PAI kedepannya dan menjadi suatu himpunan yang disegani baik di dalam dan diluar kampus Institut Parahikma Indonesia.‘ tambahnya.
Kegiatan upgrading pengurus ini dibuka oleh Bapak Muhammad Asriady, S.Hd., M.Th.I, selaku dosen Pendidikan Agama Islam dan mewakili Ketua Prodi Pendidikan Agama Islam. Dalam sambutannya beliau mengatakan, “untuk mengembangkan HMPS PAI ini diperlukan terjalinnya komunikasi yang baik antar segala pihak, baik dosen, sesama mahasiswa dan kerjasama dengan organisasi kampus maupun yang berada diluar kampus. Harapan beliau semoga HMPS PAi ini dapat berkembang melalui potensi yang dimiliki setiap pengurus yang ada didalamnya dan juga menerapkan bergerak adalah berkah.
Setelah berbagai rangkaian materi seperti keorganisasian, kepemimpinan, kekretariatan, dan lain sebagainya, diharapkan agar kedepannya pengurus prodi PAI bisa menjalankan amanah dengan baik, profesional, dan penuh tanggung jawab.
Penulis: Irfan Ar (UKM JPC)
Komentar Terbaru